- Hari ini adalah hari jumat, hari terakhir di bulan Juni 2012, akan ditutup diberapakah IHSG menjelang akhir Q-2 tahun 2012 ini ?
- Kalau kita melihat dow semalam turun hingga minus 1%, namun menjelang penutupan Dow mampu naik dan ditutup tipis hanya -.02%.
- Pada hari Rabu kemarin Asing melakukan net buy lumayan besar sekitar 403 Milyard, namun hari Kamis kemarin Asing kembali melakukan net sell sebesar 401 milyard, namun kalau kita lihat kemarin asing melakukan net sell itu ada transaksi besar pada pasar Nego, yaitu saham PLIN, dimana asing net sell pada saham PLIN tsb sebesar 315 Milyar, sehingga net sell asing bila dikurangi oleh transaksi pada pasar Nego PLIN ini 315 Milyard, menjadi sebesar net sell di pasar regular sebesar 86 milyard saja.
- Di Pasar regular asing banyak melakukan net sell pada saham UNTR sebesar 102 M dan ASII sebesar 86 M.
Teka teki penurunan besar pada saham ASRI terjawab sudah, rupanya terjadi transaksi yang besar pula senilai hampir 1.5 trilyun di harga 460, sehingga dengan adanya transaksi ini, diharapkan bottom saham ASRI sudah tercapai dan tidak lebih rendah lagi dari harga 460.
- Kalau melihat gerakan IHSG kemarin dibuka open gap pada level 3946, dan melaju hingga level 3952, setelah itu terjadi profit taking besar-besaran, sehingga berat rasanya IHSG mampu untuk menembus level 4000, dan hari ini IHSG lebih berpeluang untuk menguji level support pada level 3850 kembali, apakah IHSG sanggup bertahan pada level 3850 ini?
- Penurunan dari level 3850 membuka peluang IHSG untuk menuju level 3774, bila level ini juga tidak mampu bertahan berpeluang untuk turun ke level 3635 kembali, so tetap kita perhatikan angka-angka penting tsb, untuk lebih jelasnya lihat chart IHSG dibawah.
IHSG
ASRI
Tabel entry, stop dan target harga :
Warna Hijau : adalah saham-saham yang break out (Buat trader Buy High Sell Higher).
Warna biru : adalah saham-saham yang bullish dan berpeluang untuk break out.
Warna putih : adalah saham-saham yang masih bearish namun berpotensi naik.
Trade Signal : Ini sinyal2 yang dihasilkan pada saat explorasi.
Strenght : Berhubungan dengan kondisi trend. Semakin besar posisinya artinya semakin bullish. (Max 100 minimal -100), Penulis kadang tidak menimbulkan kolom strenght, bila saham pilihannya terlalu banyak, karena Penulis sudah pilihkan dengan saham yang berwarna hijau, biru dan putih.
VChg : adalah perubahan volume terhadap hari sebelumnya, semakin besar perubahan volume'nya, berarti semakin bagus.
Chg : adalah perubahan harga close terhadap harga close sebelumnya.
W/B : White and Black. Ini menghitung body candle. Bila -4 artinya 4 hari berturut-turut candlenya hitam (Close > Open).
G/R : Green / Red. Bila positif artinya Close hari ini lebih tinggi dibanding close sebelumnya (Close>Close-1).
Entry : Bila sinyal buy maka entry ini harga beli,bila sinyal jual entry ini harga jual (Saat ini Penulis hanya menerbitkan yang berisi signal beli saja).
Confirm price : adalah level harga tsb, maka confirm naik.
Stop : Bila telah membeli, namun harga turun maka ini adalah stoploss
Target : adalah Target harga bila melakukan pembelian / penjualan.
Mudah-mudahan tabel ini bermanfaat , namun jangan lupa untuk tetap disiplin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar