- Akhir tahun semakin dekat, saat ini tinggal menyisakan trading 5 hari kerja lagi, IHSG semakin tertekan, karena Investor mulai akan liburan panjang, sekalipun asing nampak mulai kembali net buy sebesar 280 Milyard, namun sama sekali tidak mengangkat IHSG.
- Pagi ini Dow ditutup -0.74%, namun EIDO turun 1.48%, sehingga secara logika Dow ditutup hijau saja IHSG merah, bagaimana dengan Dow merah, apakah IHSG makin merah membara ataukah justru anomali ? Nanti market sendiri yang akan merespon'nya.
- Beberapa saham nampak ada yang mampu bertahan di zona hijau kemarin, seperti saham ASII, UNTR, PGAS, AALI, PGAS, ISAT, BBNI, BBRI, namun hanya 2 sektor yang bertahan di zona hijau yaitu sektor aneka industri dan agri.
- Asing banyak melakukan net buy pada saham ASII, UNTR, SMGR, BBNI, INTP, ADRO, GGRM, HRUM, sedangkan asing banyak melakukan net sell pada sahamTLKM, WSKT, INDF, KLBF, BBRI, namun tidak dengan volume yang tinggi.
- Buat trader, masih nampak beberapa saham yang masih layak untuk diperhatikan adalah saham CPIN, MAIN, PGAS, MDLN, silahkan dipilih pada tabel entry.
- Melihat perkembangan akhir-akhir ini, sangat dianjurkan untuk mengurangi posisi ini agar lebih banyak pegang cash dahulu, prepare for the worse.
PGAS
MDLN
Tabel entry, stop dan target harga :
Warna Hijau : adalah saham-saham yang break out (Buat trader Buy High Sell Higher).
Warna biru : adalah saham-saham yang bullish dan berpeluang untuk break out.
Warna putih : adalah saham-saham yang masih bearish namun berpotensi naik.
Trade Signal : Ini sinyal2 yang dihasilkan pada saat explorasi.
Strenght : Berhubungan dengan kondisi trend. Semakin besar posisinya artinya semakin bullish. (Max 100 minimal -100), Penulis kadang tidak menimbulkan kolom strenght, bila saham pilihannya terlalu banyak, karena Penulis sudah pilihkan dengan saham yang berwarna hijau, biru dan putih.
VChg : adalah perubahan volume terhadap hari sebelumnya, semakin besar perubahan volume'nya, berarti semakin bagus.
W/B : White and Black. Ini menghitung body candle. Bila -4 artinya 4 hari berturut-turut candlenya hitam (Close > Open).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar