Semua tulisan di blog ini

Semua tulisan di blog ini
Semua tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham/obyek trading Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hatilah dalam melakukan trading dan investasi.

Jumat, 18 November 2011

IHSG OUTLOOK 18 NOVEMBER 2011


- Pagi ini dow ditutup turun kembali sebesar 1.13%, sehingga IHSG berpeluang terkoreksi kembali beserta bursa Asia lainnya.
- Harga Minya kembali turun dibawah 100 usd (sekitar 98an), disamping itu pula harga GOLD tertekan turun mendekati 1700 kembali.
- Ada yang menarik mengikuti gerakan harga gold, dimana harga gold pada sekitar pertengahan bulan Agustus 2011 terbang dari level 1600 usd ke level 1900an, dengan alasan investor lebih merasa aman pegang gold dibandingkan pegang saham, dan kalau itu Dow Jones terkoreksi hebat.
- Namun saat ini harga gold kembali bergerak searah dengan Dow Jones, dengan kata lain Dow turun, maka harga gold turun, sebaliknya Dow naik harga gold naik pula, hal mana terbukti dalam 2 hari terakhir ini dow turun, harga gold juga turun dari level mendekati 1800 usd saat ini mendekati 1700 usd kembali.
- Harga CPO seperti yang sudah saya katakan 2-3 hari yang lalu, dengan tembusnya harga CPO melebihi 1000 usd/matric ton, maka saham-saham yang berbasic CPO akan menaik, hal mana terbukti dalam beberapa hari ini saham berbasic CPO mampu melawan arus, antara lain AALI, LSIP, bahkan sampai ke saham UNSP juga terbawa naik.
- Posisi saat ini saya masih wait and see, tidak terlalu pegang banyak barang (hanya sedikit saja), dan mulai perlu waspadai bila Dow semakin turun terus menerus, sebaiknya kurangi posisi muatan Anda.
- Hari ini adalah hari Jumat, posisi IHSG masih akan tertekan dan sepi, oleh karena itu saya hari ini tidak menampilkan chart, perhatikan saham ASII group dan Banking BMRI, BBRI, dan disitulah arah IHSG akan kemana hari ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar