Semua tulisan di blog ini

Semua tulisan di blog ini
Semua tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham/obyek trading Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hatilah dalam melakukan trading dan investasi.

Senin, 09 Juli 2012

IHSG OUTLOOK & TABEL ENTRY 9 JULI 2012


- Jumat kemarin Dow Jones ditutup turun hampir 1% dikarenakan data tenaga kerja yang stagnan dan tidak sesuai dengan ekspektasi.
- Harga komodity terutama Gold kembali terpukul turun hampir 2% sehingga turun dibawah jauh level 1600 (1578 usd), namun menarik bila mendekati level 1500 usd.
- Bulan Puasa semakin mendekat sekitar tanggal 20 Juli (10 hari lagi), sehingga saham INDF (consumer) masih rally diatas 5000 dan berhasil close di level 5250.
- Sektor yang naik hari Jumat kemarin adalah Consumer, Manufactur, Property, Trade, Misc ind, sedangkan sector yang turun adalah Agri, Finance, Basic-Ind, Infrastructur dan mining.
- Hari ini adalah hari perdana listing saham MNC Sky vision, dengan Kode MSKY, dengan harga perdana 1520, oleh karena itu mari kita perhatikan bagaimana pengaruhnya saham Bimantara group (BMTR, MNCN, BHIT), apabila terjadi tekanan kuat pada saham perdana MSKY, maka akan terjadi pula tekanan pada saham BMTR, BHIT dan MNCN, namun sebaliknya jika saham MSKYdibuka rally, maka ada peluang saham BMTR, MNCN dan BHIT terbawa rally juga.

IHSG




Tabel entry, stop dan target harga :


Warna Hijau : adalah saham-saham yang break out (Buat trader Buy High Sell Higher).

Warna biru : adalah saham-saham yang bullish dan berpeluang untuk break out.

Warna putih : adalah saham-saham yang masih bearish namun berpotensi naik.

Trade Signal : Ini sinyal2 yang dihasilkan pada saat explorasi.

Strenght : Berhubungan dengan kondisi trend. Semakin besar posisinya artinya semakin bullish. (Max 100 minimal -100), Penulis kadang tidak menimbulkan kolom strenght, bila saham pilihannya terlalu banyak, karena Penulis sudah pilihkan dengan saham yang berwarna hijau, biru dan putih.

VChg : adalah perubahan volume terhadap hari sebelumnya, semakin besar perubahan volume'nya, berarti semakin bagus.

Chg : adalah perubahan harga close terhadap harga close sebelumnya.

W/B : White and Black. Ini menghitung body candle. Bila -4 artinya 4 hari berturut-turut candlenya hitam (Close > Open).

G/R : Green / Red. Bila positif artinya Close hari ini lebih tinggi dibanding close sebelumnya (Close>Close-1).

Entry : Bila sinyal buy maka entry ini harga beli,bila sinyal jual entry ini harga jual (Saat ini Penulis hanya menerbitkan yang berisi signal beli saja).

Confirm price : adalah level harga tsb, maka confirm naik.

Stop : Bila telah membeli, namun harga turun maka ini adalah stoploss

Target : adalah Target harga bila melakukan pembelian / penjualan.

Mudah-mudahan tabel ini bermanfaat , namun jangan lupa untuk tetap disiplin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar